-->
Tribunpagi.com

Berita terupdate dan berimbang

  • Jelajahi

    Copyright © Tribunpagi.com
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    settia

    Iklan

    Ketua DPRD Way Kanan Ikuti Upacara Peringan Hari Jadi Propinsi Lampung

    21/03/23, Maret 21, 2023 WIB Last Updated 2023-03-21T04:18:14Z


     


    Way Kanan-Tribunpagi.co.id(MOI)_Upacara peringatan hari jadi provinsi Lampung di kabupaten Way Kanan berlangsung di lapangan pemerinth kabupaten Way Kanan, Jum’at 17 Maret 2023 dengan berlangsung penuh khidmat.




    Bertindak sebagai Inspektur upacara, Bupati Way Kanan H. Raden Adipati Surya, S.H.,M.M,. Dalam sambutannya Bupati Way Kanan menyampaikan sambutan Gubernur Lampung, Ir. H. Arinal Djunaidi mengatakan bahwa provinsi Lampung dibentuk dengan dasar ditetapkannya Peraturan Pemerintah Penganti Undang-Undang Nomor 3 Tahun 1964.



    Dimana awalnya pembentukan dibagi menjadi 4 (empat) wilayah administrasi, yaitu Kabupaten Lampung Tengah, Kabupaten Lampung Utara, Kabupaten Lampung Selatan, dan Kotapraja Tanjung Karang-Telukbetung. Sampai dengan saat ini, Provinsi Lampung terbagi kedalam 15 (lima belas) Kabupaten/Kota.


    “Sejalan dengan tema “Lampung Bersinergi, Lampung Berprestasi”, Saya berharap kedepan seluruh elemen masyarakat Lampung dapat terus bersinergi hidup berdampingan dengan rukun dan damai. Sehingga kita dapat bersama-sama untuk terus mengukir prestasi demi kesejahteraan masyarakat menuju Lampung Maju dan Berjaya. Saya juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh elemen masyarakat, yang telah turut serta berpartisipasi dalam membangun hubungan harmonis di wilayah Provinsi Lampung”, ujar Bupati Adipati.





    Usai Pelaksanakan Upacara Peringatan Hari Jadi Provinsi Lampung, acara dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng Peringatan HUT Satuan Polisi Pamong Praja Ke-73 dan HUT SATLINMAS Ke-71 Tahun 2023.


    Hadir dalam upacara, Ketua DPRD Way Kanan, Nikman Karim,S.H,Sekretaris DPRD,  Wakil Bupati Way Kanan,Forkopimda Kab. Way Kanan, Sekdakab Way Kanan, Para Staf Ahli Bupati, Para Asisten, Kepala Dinas, Kepala Badan, Kepala Bagian dan Pimpinan Perangkat daerah di jajaran Pemerintah Kabupaten Way Kanan, Ketua TP-PKK Kab. Way Kanan, Ketua DWP Kab. Way Kanan, Organisasi Wanita FORKOPIMDA serta undangan yang telah ditentukan.(Deta Suryana)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini