-->
Tribunpagi.com

Berita terupdate dan berimbang

  • Jelajahi

    Copyright © Tribunpagi.com
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    settia

    Iklan

    Persiapan PTM 100 Persen, Semua Sekolah Dasar Di Kecamatan Blambangan Umpu Gelar Rapid Antigen

    19/01/22, Januari 19, 2022 WIB Last Updated 2022-01-19T03:43:03Z



    Tribunpagi, Way Kanan, - Dalam rangka persiapan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) 100 persen Di kabupaten Way Kanan, beberapa Sekolah Dasar Di Kecamatan Blambangan Umpu Gelar Rapit Antigen, dimulai kemarin hari Selasa 17 January sampai dengan hari kamis 19 January 2022.


    Ketua kelompok kepala sekolah (K3S) Kecamatan Blambangan Umpu I Nyoman Mardawa,M.Pd mengatakan bahwa, Dasar Kegiatan tersebut adalah, Menindaklajuti surat keputusan bersama menteri pendidikan, kebudayaan, riset dan teknologi, menteri agama, menteri kesehatan dan menteri dalam Negeri republik Indonesia (SKB 4 Menteri RI).


    Maka, atas hal tersebut diatas, pihak sekolah memberikan jadwal pelaksanaan pemeriksaan rapid antigen copid 19 terhadap anak sekolah dengan sasaran 10 persen dari jumlah siswa.


    "Jumlah peserta didik yang menjadi sasaran sebanyak 35 orang dan tenaga pendidik guru 7 orang,"ungkap Nyoman Mardawa yang juga Kepsek SDN 01 Umpu Kencana hari ini, Rabu 18 January 2022.


    Sementara itu, untuk tenaga pelaksanaan Rapid Antigen nya adalah dari pihak 

    Pemerintah kabupaten Way Kanan, melalui Dinas kesehatan UPT Puskesmas Blambangan Umpu.


    "Hal ini dalam rangka persiapan pembelajaran tatap muka 100 persen,"tutup Kepsep Nyoman Mardawa. (Deta) 
     

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini