TRIBUNPAGI.CO.ID-PEMALANG,- Rangkaian hari Bhakti Pemasyarakatan ( HBP ) ke - 58 masih di peringati Rumah tahanan kelas 2B Pemalang , dengan mengadakan tabur bunga ke Taman makam Pahlawan Jayana Sureng Yudha atau Tamam makam Pahlawan Penggarit, yang berada di Desa Penggarit , Kecamatan Taman , Pemalang , Jawa tengah.
Kegiatan berlangsung hari ini ( rabu, 20/04/2022). Di pimpin oleh kepala Rutan kelas 2B Pemalang Ari nirwanto , serta di ikuti semua staf dan jajaran , juga para Calon pegawai negeri sipil ( Cpns ) .
Acara di mulai dengan dengan tabur bunga di atas pusara para Pahlawan , kemudian di ikuti Mengheningkan Cipta berdoa buat para BUNGA BANGSA ini, di lanjutkan Penghormatan untuk para Syuhada.
Acara berlangsung dengan Penuh hidmat .tak ada kendala, walau peserta tabur bunga , kebanyakan sedang menjalankan Ibadah Puasa.
Dalam sambutannya kepala rutan Pemalang Ari Nirwanto , mengatakan " Tiada satu bangsa pun di dunia ini, berdiri dengan sendiri nya , pasti ada rangakain perjuangan panjang , dimana pengorbanan Para Pahlawan kita , dalam menegakan bangsa , ada darah air mata , serta nyawa , juga harta benda yang di korbankan ".
"Sehingga kita wajib, meneladani perjuangan mereka " tegas Karutan Pemalang Ari nirwanto.