-->
Tribunpagi.com

Berita terupdate dan berimbang

  • Jelajahi

    Copyright © Tribunpagi.com
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    settia

    Iklan

    PGRI Way Kanan Gelar Pelatihan Pembuatan Video Sebagai Media Pembelajaran Dimasa Pandemi

    04/08/21, Agustus 04, 2021 WIB Last Updated 2021-08-04T09:49:12Z


    Tribunpagi, Way Kanan -Persatuan guru Republik Indonesia (PGRI) kabupaten Way kanan, Lampung menyelenggarakan kegiatan Pelatihan Pembuatan Video Sebagai Media Pembelajaran Dimasa Pandemi melalui Zoom Metting, hari ini Rabu, 4 Agustus 2021.


    Turut hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Way kanan H. Raden Adipati Surya, kepala Dinas Pendidikan Way Kanan Usman Karim, Sekretaris PGRI Provinsi Lampung, Ketua PGRI Way kanan Aan Frimadonaroza, Ketua SLCC Way Kanan, Narasumber Pelatihan, Panitia pelaksana kegiatan, bapak dan ibu guru peserta pelatihan. 


    Ketua PGRI Way Kanan Aan Frimadonaroza mengatakan bahwa, 

    Pelatihan video pembelajaran ini merupakan strategi pembelajaran di masa pandemi bagaimana guru menyiapkan bahan pembelajaran dengan salah satu media media pembelajaran ini untuk membantu peserta didik agar dapat mengikuti kegiatan daring dengan baik, sehingga proses kegiatan belajar dapat memberikan alternatif pembelajaran yg berbeda dalam memenuhi hak belajar anak anak.

     


    "Dalam memperoleh pembelajaran, walaupun kita ketahui di masa pandemi ini ya kita harus mengikuti anjuran pemerintah untuk memutus mata rantai covid 19 , sekiranya dengan alternatif pelajaran akan dapat membantu siswa dalam melaksanakan kegiatan belajar sebagaimana mestinya,"tutupnya. (ryuz) 

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini